Berita Terkini

Hadapi Tahapan Penting di Bulan April, Ketua KPU Tegaskan Jajaran Selalu Siap Tingkatkan Kinerja

Senin, 27 Maret 2023 jajaran sekretariat KPU mengikuti apel rutin yang dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Gresik, Akhmad Roni. Berkaitan dengan tahapan Pemilu 2024 terus berjalan, Roni mengingatkan pada akhir Maret hingga April ini terdapat tahapan penting diantaranya adalah penetapan DPS. “Penting dilaksanakan dalam rangka persiapan penetapan DPS tingkat Kabupaten yang akan dilaksanakan melalui forum rapat pleno terbuka, agar hal-hal terkait data pemilih termasuk hasil coklit dilapangan perlu disiapkan dengan baik”, tegasnya. Tahapan yang perlu dilaksanakan selain penetapan DPS ialah tahapan verifikasi faktual kedua pencalonan perseorangan peserta Pemilu anggota DPD. “Proses verifikasi faktual akan dibantu oleh PPS dan saya harap Verfak yang kedua ini dapat dilaksanakan dengan baik sesuai prosedur dengan berpedoman pada peraturan perundang-undangan”, pungkasnya. Yang terakhir, Akhmad Roni memberikan motivasi serta semangat kepada seluruh jajaran KPU Kabupaten Gresik agar tetap mempertahankan performa kinerja meski di bulan Ramadhan. “Meskipun kita menjalankan ibadah puasa, namun semangat kinerja kita tidak boleh sampai menurun. Puasa adalah tantangan dan kita harus bisa menyelesaikannya, kita tidak boleh beralasan bahwa puasa dapat menurunkan semangat kinerja kita.” Tuturnya. (kpugres/agung)

Pemilu Kian Dekat, KPU Rapatkan Barisan Dukung Penuh Tahapan

Dalam apel pagi (20/3) yang dihadiri oleh jajaran sekretariat KPU Gresik, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Elvita Yuliati menegaskan kepada jajarannya agar selalu siap menghadapi Tahapan Pemilu 2024. “ Kita harus siap layaknya Prajurit yang patuh kepada atasannya, karena kedepannya kita akan selalu dihadapkan dengan banyaknya pekerjaan yang harus selesai sesuai deadline, serta bermacam kebijakan.” ujarnya. Komisioner KPU yang tinggal di Kelurahan Trate, Kecamatan Gresik ini juga juga menuturkan bahwa seluruh jajaran yang ada di kantor KPU Kabupaten Gresik harus tetap menjaga performanya dalam masa-masa Tahapan Pemilu 2024. “Pengalaman sebelumnya, KPU Kabupaten Gresik tidak pernah mendapatkan komplain dari luar, itu dikarenakan kita selalu bertanggungjawab kita dan selalu solid dalam menyelesaikan tugas yang diberikan. Saya harap kedepannya kita bisa menjaga marwah nama baik KPU Kabupaten Gresik”  Di kesempatan yang sama, Elvita juga meminta seluruh jajaran agar tidak dengan mudah memberikan data kepada pihak luar karena semua ada proses dan SOP nya. Termasuk data pendukung calon anggota DPD yang saat ini masih berproses di tahapan verifikasi administrasi perbaikan kedua. Terakhir Elvita Yuliati berpesan agar kedepannya Pegawai KPU Kabupaten Gresik dapat menjaga kesehatan untuk mempertahankan performa dalam bekerja. “ Tetap jaga Kesehatan kita, jangan sampai lalai dalam menjaga Kesehatan yang nanti akan berpengaruh negatif kepada performa kita dan akan berdampak buruk kepada nama KPU Kabupaten Gresik” tuturnya. (kpugres/agung)

Jadi Narasumber di LAKUT PC IPNU-IPPNU Gresik, Makmun Ajak Pelajar NU Ikut Membangun Demokrasi

Di undang menjadi narasumber dalam Latihan Kader Utama (LAKUT) PC IPNU-IPPNU Gresik, Makmun mengajak para anak muda yang menjadi peserta pelatihan tersebut, untuk ikut serta dalam membangun demokrasi. Ajakan itu bukanlah tanpa alasan, Komisioner KPU Gresik Devisi Sosialisasi dan SDM tersebut, menjelaskan bahwa pemuda hari ini, khususnya para pelajar NU, tidak boleh cuek dengan demokrasi di Indonesia yang terus berkembang. "Terbangunnya demokratisasi di negara kita, tidak terlepas dari peran pemuda, terutama kaum muda nahdliyin, maka penting bagi para 'Kader Utama' IPNU-IPPNU Gresik, untuk berperan juga dalam proses demokrasi di Indonesia," jelas Makmun, pada Jum'at, (17/03/2023). Dalam acara yang terselenggara di PP. Al-Miftah Bungah Gresik ini, Makmun juga menyampaikan, bahwa ikut serta membangun demokrasi Indonesia yang lebih baik, bisa dilakukan dengan banyak hal. "Seperti melakukan pengkaderan kaum muda dengan materi kebangsaan, bisa juga dengan ikut serta menjadi penyelenggara Pemilu 2024, yang juga menjadi bagian tidak terpisahkan dari sistem demokrasi Indonesia," tambahnya. Ia juga menambahkan, kalau saat ini para pelajar NU tidak boleh minder, ketika ikut dalam membangun demokrasi, karena sebagai negara demokrasi, warga negara punya hak yang sama dan di jamin oleh konstitusi. "Negara kita sudah mengambil bentuk final sebagai sebagai negara demokrasi, maka semua warga negara, tidak terkecuali kalian semua, punya hak yang sama untuk berpartisipasi dalam membangun bangsa dan negara," jelas Makmun. Ia juga mengajak, kepada para pelajar NU, guna menyongsong Pemilu 2024 nanti, anak muda nahdliyin juga harus ikut berpartisipasi, agar bisa lahir para pemimpin bangsa yang berkualitas. "Karena salah satu instrumen berjalannya demokrasi di Indonesia, adalah terselenggaranya pemilihan umum, untuk memilih pemimpin, guna melanjutkan pembangunan demokrasi di Indonesia," pungkas Makmun.

Bawaslu Gresik Lakukan Pengawasan Melekat

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gresik melaksanakan pengawasan melekat (waskat) pada kegiatan verifikasi administrasi (vermin) dukungan perbaikan kedua pada Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Kegiatan ini dimulai dari tanggal 12 Maret 2023 hingga 21 maret 2023, yang dilakukan oleh KPU Kabupaten/kota. Menurut Divisi Teknis Penyelenggaran KPU Gresik, Elvita Yuliati, hampir pada semua kegiatan menggunakan aplikasi untuk memudahkan dan mempercepat pekerjaan. Demikian juga dengan kegiatan verifikasi administrasi pada dokumen dukungan minimal pemilih Bacalon DPD. “Kita jadi dipemudah dengan aplikasi pencalonan ini, lebih terbantu dalam hal pencermatan dan percepatan. Mulai pada penelitian terkait umur, pekerjaan dan kegandaan dukungan identik pada satu bacalon, potensi ganda baik pada satu nama bacalon maupun bacalon yang lain,” jelas vetty, sapaannya. Sehingga ketika mulai verifikasi administrasi dukungan minimal awal, verifikasi faktual  hingga administrasi perbaikan kedua, semua sesuai dengan jadual tahapan. Diharapkan juga hingga penetapan Daftar Calon Tetap anggota DPD juga sesuai dengan jadual tahapan. Sementara, Bawaslu akan melakukan pengawasan melekat dengan selalu mendampingi petugas admin KPU selama pelaksanaan vermin kedua pencalonan DPD.  Namun sebelum tahapan ini dimulai, Bawaslu Gresik telah mengirimkan himbauan-himbauan kepada KPU Gresik. “Kami juga terus melakukan Koordinasi  sebagai bentuk upaya agar verifikasi adminstrasi yang dilakukan oleh KPU Gresik berjalan sesuai ketentuan PKPU nomor 10 tahun 2022,” ujar Rofaatul Hidayah, anggota Bawaslu Kabupaten Gresik ketika melakukan pengawasan bersama timnya di kantor KPU Gresik, Rabu (15/03/2023). Sinergitas antara KPU sebagai pelaksana kegiatan dan Bawaslu yang menjadi lembaga kepengawasan di setiap tahapan, sangat terlihat demi terwujudnya penyelenggaran Pemilu sesuai dengan regulasi yang ada. (kpugres/vet)

KPU Gresik Lantik Penggantian Antarwaktu (PAW) PPK

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gresiik lantik pengganti antarwaktu (PAW) anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tahun 2024. Pelantikan dilaksanakan di Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Gresik, Selasa (14/03/2022)   Sebanyak satu orang PPK dari Kecamatan Manyar bernama Nurdin Dwiki Febrian dilantik langsung oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Kbaupaten Gresik.  Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Bawaslu yang turut menyaksikan proses pelantikan itu.   Acara pelantikan ini disaksikan lengkap oleh lima komisioner KPU Kabupaten Gresik dan dihadiri oleh anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Gresik serta anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).   Ketua KPU Kabupaten Gresik, Akmad Roni mengatakan dilantiknya PAW satu orang PPK karena menggantikan anggota PPK yang sebelumnya karena mengundurkan diri. Dalam sambutannya, Roni berharap agar tenaga pendukung yang baru dapat segera menyesuaikan diri dengan KPU baik dengan lingkungan kerjanya mauoun dengan tugas kerjanya,   “Saya harap temen-teman sekalian sgeera proaktif mengingat, kawan-kawan masuk di tengah tahapan yang sedang berjalan,” tegas Roni Acara pelantikan berlangusng selama satu jam dan dihadiri oleh sleuruh Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Manyar. (humas/Gresik)

KPU Kabupaten Gresik Alami Perubahan Daerah Pemilihan

 Kerja penyelenggaraan pemilu bersifat berkelanjutan. Satu tahapan usai, tahapan lain telah bersiap untuk dijalankan. Seperti saat ini, pasca ditetapkan dapil dan alokasi anggota DPRD Kabupaten/Kota Pemilu Tahun 2024 dalam Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2023, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Gresik hadiri Rapat Evaluasi Penataan Daerah Pemilihan (Dapil) dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat  Daerah (DPRD) Kabupaten/Kota dalam Pemilu Tahun 2024, yang digelar pada Senin – Rabu, 13 – 15 Maret 2023.   Acara yang dibuka oleh  Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Jatim, Muhammad Arbayanto mengungkapkan ada sebelas (11) kabupaten/kota di Jawa Timur yang ada perubahan dapil dan satu (1) perubahan penamaan.   “Dimana Dapil dan alokasi kursi anggota DPRD Kabupaten/Kota Pemilu Tahun 2024 sebelum ditetapkan juga telah digodok oleh KPU Kabupaten/Kota dengan berlandaskan Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2022. KPU Kabupaten/Kota telah melaksanakan Focus Grup Discussion (FGD) serta menyusun naskah akademik dapil dan alokasi kursi anggota DPRD Kabupaten/Kota. Proses tersebut berjalan dan dikawal di KPU lalu disampaikan ke Komisi 2 DPR RI,” jelas Arba.   Arba mengatakan pula, sebelas kabupaten/kota di Jawa Timur yang dapil DPRD Pemilu 2024-nya berubah yakni Tulungagung, Trenggalek, Gresik, Lumajang, Jember, Banyuwangi, Situbondo, Magetan, Bojonegoro, Sumenep dan Kota Probolinggo. Kemudian satu daerah yang mengalami perubahan nama dapil yaitu Kota Pasuruan. Dan tentu perubahan ini masih dalam koridor kajian akademik FGD serta opsi-opsi yang dibawa ke KPU.   Sementara itu, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan KPU Kabupaten Gresik menjelaskan bahwa perubahan di Gresik terjadi yang semula 8 Dapil menjadi 9 Dapil dengan perubahan komposisi kecamatan dan alokasi kursi pada dapil 6 yang semula 3 kecamatan dipecah menjadi 2 kecamatan dan perubahan pada dapil 7 hingga Dapil 9.   Rapat evaluasi yang dilaksanakan di kantor KPU Kabupaten Bojonegoro, jalan K.H.R. Moch Rosyid Nomor 93 Bojonegoro selama tiga hari dan dihadiri oleh Divisi Teknis Penyelenggaraan dan Kepala Sub Bagian Teknis dan Hupmas 38 KPU Kabupaten/Kota Se- Jawa Timur. (kpugresik/iga)